Rabu, 01 April 2009

Dyah Ayu Kusuma Negari Ingin Jadi Seniwati

PRESTASI yang diraih salah seorang siswi kelas 4 a SD Mangkukusuman 1 Kota Tegal, Dyah Ayu Kusuma Negari atau Ayu, memang belum banyak. Namun usahanya dalam mewujudkan keinginannya sebagai siswa yang mempunyai nilai lebih dari teman lainnya, tidak kenal henti. Sehingga perolehan prestasi bisa Ayu wujudkan sejalan dengan jenjang pendidikan yang ditempuhnya.
“Ketika masih TK saya pernah menjadi juara mewarnai dan menari,” kata Ayu kepada NP, di ruang guru, belum lama ini.
Begitu duduk di bangku SD, Ayu mengikuti kegiatan ektrakurikuler seperti drum band dan tapak suci. Pada ajang Porda 2007, khususnya di bidang olah raga pencak silat, Ayu berhasil meraih juara I di bidang olah raga tradisional itu.
Kegiatan seni yang digemari, seni musik dan lukis. Di sekolahnya, Ayu termasuk personil grup drum band SD MKK 1, ikut dalam kelompok peniup pianika. Keuntungannya, anak kelahiran Brebes, 8 Pebruari 1998 yang tinggal di Jalan Durian Mejasem ini semaki tertantang untuk menghafal lagu-lagu wajib, lagu daerah maupun populer, beserta notasi musiknya.
“Kalau di rumah saya suka menggambar bersama kakak,” ucap Ayu pemilik cita-cita ingin menjadi seniwati ini menceritakan kegiatan di waktu luangnya. Sedangkan kegemara melukis sama dengan kakaknya. “Selain itu, saya juga senang membaca buku dan renang,” jelasnya.
Bagi anak kedua dari tiga bersaudara dari pasangan Murdiono dengan Adi Yuliani ini, selain punya hobi di bidang seni dan olah raga, juga memiliki pantangan memakan makanan pedas (Hamidin)

Tidak ada komentar:

sapaan seksi

sapaan seksi